Sebelum kita mengenal lebih dalam mengenai fisika, kita tentu harus mengetahu apa itu fisika? Apa perbedaannya dengan ilmu lainnya dan sebagainya. Oleh karena ini pada post kali ini admin akan berbincang sedikit mengenai apa itu fisika.
Fisika adalah sains atau ilmu
alam dalam arti seluas-luasnya. Fisika mempelajari gejala alam yang tidak hidup
atau materi dalam lingkup ruang dan waktu. Para fisikawan atau ahli fisika
mempelajari perilaku dan sifat materi dalam bidang yang sangat berbeda, mulai
dari submikroskopis partikel yang membentuk semua materi (fisika partikel)
hingga perilaku materi di alam semesta secara keseluruhan kosmos.
Beberapa sifat yang dipelajari dalam fisika merupakan
sifat dari semua sistem yang ada dalam materi, seperti hukum kekekalan energi.
Sifat semacam ini sering disebut sebagai hukum fisika. Fisika sering disebut
sebagai “ilmu dasar”, karena setiap ilmu alam lainnya (biologi, kimia, geologi,
dan lain-lain) mempelajari jenis sistem materi yang mematuhi hukum fisika.
Misalnya, kimia adalah ilmu tentang molekul dan zat
kimia yang terbentuk. Sifat kimia zat ditentukan oleh sifat molekul terbentuk,
yang dapat dijelaskan oleh fisika seperti mekanika kuantum, termodinamika, dan
elektromagnetik.
Fisika juga berkaitan erat dengan matematika. Banyak
teori fisika dinyatakan dalam notasi matematika, dan matematika yang digunakan
biasanya lebih rumit daripada matematika yang digunakan dalam bidang ilmiah
lainnya.
Perbedaan antara fisika dan matematika adalah: fisika
berkaitan dengan pemberian dunia material, sedangkan matematika berkaitan
dengan pola-pola abstrak yang tak selalu berhubungan dengan dunia material.
Namun, perbedaan ini tidak selalu jelas. Ada wilayah luas penelitian yang
bersinggungan antara fisika dan matematika, yakni fisika matematis yang
mengembangkan struktur matematis bagi teori-teori fisika.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Mari Berkomentar